Bursa Transfer 2022: Resmi! Gareth Bale Hijrah ke Liga Amerika Serikat

Rio Eristiawan
Gareth Bale. (F: beIN Sports/Istimewa)

LOS ANGELES, iNews.id - Gareth Bale hijrah ke Liga Amerika Serikat pada bursa transfer 2022 ini. Simpang siur nya nasib Gareth Bale di bursa transfer 2022 akhirnya terjawab. 

Kepastian bursa transfer 2022 itu terkait karir Gareth Bale diketahui dalam unggahan pada akun Twitter pribadinya (@GarethBale11). 

"Sampai jumpa, Los Angeles @LAFC @LAFC3252," tulis Bale dikutip dari twitternya, Minggu (26/6/2022). Sebelumnya pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano telah mengumumkan bahwa Bale telah mencapai kesepakatan dengan Los Angeles FC. Tak lama kemudian mantan penyerang Real Madrid itu mengonfirmasi kabar tersebut. 

Bersama Los Angeles FC, Bale dikabarkan mendapatkan kontrak selama satu musim. Ia pun mendapatkan opsi perpanjangan kontrak jika performanya memuaskan manajemen klub, Bale bergabung dengan Los Angeles FC dengan status bebas transfer setelah kontraknya tak diperpanjang Madrid. 

Bale telah bermain di Madrid sekitar delapan musim, dengan satu musim lainnya dihabiskan sebagai pemain pinjaman di Tottenham Hotspur pada musim 2020-2021 lalu. 

Editor : Fabyan Ilat

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network