PON XX Papua: Pingkan Mandagi Minta Maaf

Valentino Warouw
Pingkan Mandagi (kiri). (FOTO: istimewa)

MANADO, iNews.id- Atlet Terjun Payung Sulawesi Utara (Sulut) Pingkan Natalia Mandagi minta maaf karena belum berhasil membawa pulang medali emas bagi Sulut di ajang PON XX Papua.

"Mohon maaf belum berhasil membawa pulang medali emas, sudah berupaya semaksimal mungkin dengan perolehan medali perak," kata Pingkan Mandagi, Rabu (13/10/2021).

Lanjut Pingkan Mandagi, terima kasih sebesar-besarnya kepada Tuhan Yesus, keluarga dan team saya yang senantiasa solid, Ketum KONI beserta jajaran.

“Terima kasih juga Ketua dan pengurus Fasi Sulut, Dispora Sulut serta seluruh masyarakat Sulawesi Utara dimana pun berada yang sudah mendukung,” ucap Pingkan Mandagi.  

PON XX Papua ini merupakan keikutsertaan yang kedelapan kalinya bagi wanita kelahiran Bandung 15 Desember 1974 ini. Total Pingkan sudah menyumbangkan 14 medali bagi Sulut, 11 medali emas, dua perak dan 1 perunggu.

Di babak Final, Pingkan bersaing dengan Ni Putu Irma Purnama Dewi dari Papua, Benanda Fransiska dari Banten, E. Trilibrata Elma dari DIY dan Ayu Fitria Handriani dari Banten.

Juara 1 diraih oleh Ni Putu Irma dengan total score 0.53 disusul Pingkan di tempat kedua dengan total score 0.63, di tempat ketiga diraih oleh Benanda Fransiska dengan total score 0.68 dan di tempat keempat diraih oleh E. Trilibrata Elma dan Ayu Fitria Handriani dengan total score sama, 0.77.

Empat atlet yang menjadi lawan Pingkan tersebut berasal dari militer yang didukung oleh kesatuannya. Mereka diutus mewakili daerah-daerah. Juara 1 asal Papua dari Kopassus, juara 3 Banten atlet dari Wara dan peringkat 4 dan 5 juga dari Wara.

"Hanya penerjun Sulut yang murni putra daerah, jadi merupakan suatu prestasi dan kebanggaan tersendiri bagi kami," kata Pingkan Mandagi.

 

 

Editor : Valentino Warouw

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network