JAKARTA, iNewsManado.id - Telkomsel siapkan ragam produk dan layanan terdepan seperti Paket RoaMAX Haji, eSIM RoaMAX, mengoperasionalkan kembali layanan GraPARI Makkah, menghadirkan sejumlah Posko Layanan Haji, hingga memperkuat kemitraan dengan operator terbaik di Arab Saudi.
Seluruh inisiatif tersebut akan beroperasi sepanjang musim Haji 2024 untuk memastikan kemudahan dan kenyamanan bagi para jemaah haji dalam menjalin silaturahmi dengan keluarga dan kerabat di Indonesia, sambil menikmati pengalaman akses komunikasi dan aktivitas digital yang berkualitas di Tanah Suci.
Sebagai penyedia layanan telekomunikasi digital terdepan dan terluas di Indonesia, Telkomsel konsisten menghadirkan ragam solusi produk dan layanan unggul yang sesuai dengan kebutuhan pelanggan yang dinamis. Menyambut jumlah total jemaah haji yang mencapai 241.000 jemaah pada musim haji 2024 yang merupakan rekor jumlah terbesar dalam sejarah kuota jemaah Indonesia,
Vice President Postpaid Consumer and International Roaming Telkomsel, Danang Andrianto mengatakan Telkomsel mengucapkan selamat menjalankan ibadah haji kepada seluruh jemaah haji yang berangkat pada tahun ini.
"Selaras dengan semangat Indonesia yang menginspirasi Telkomsel untuk terus menciptakan terobosan melalui inovasi produk dan layanan yang memberikan nilai tambah, Telkomsel berkomitmen untuk memastikan terpenuhinya kebutuhan akses komunikasi dan layanan digital yang berkualitas bagi para jemaah selama berada di Tanah Suci," tutur Danang, Selasa (14/5/2024).
Kata Danang, Melalui Paket RoaMAX Haji, eSIM RoaMAX, pusat layanan GraPARI di Makkah dan Posko Layanan Haji, serta kemitraan dengan operator terbaik di Arab Saudi.
"Kami berharap dapat memberikan lebih banyak kemudahan kepada para jemaah, memastikan mereka tetap terhubung dengan keluarga di Indonesia dengan lancar, sehingga mereka dapat fokus menjalankan ibadah haji dengan khidmat,” ujar Danang.
Editor : Subhan Sabu