MANADO, iNewsManado.com - manfaat lidah Buaya untuk wajah sepertinya sejak lama dikenal banyak orang. Lidah Buaya atau sebutan lain Aloe Vera, adalah jenis tumbuhan yang populer dan bermanfaat bagi kesehatan wajah.
Dilansir berbagai sumber, Tumbuhan ini bersifat menahun, berasal dari Jazirah Arab, dan tanaman liarnya telah menyebar ke kawasan beriklim tropis, semi-tropis, dan kering di berbagai belahan dunia.
Tanaman lidah buaya banyak dibudidayakan untuk pertanian, pengobatan, dan tanaman hias, dan dapat juga ditanam di dalam pot.
Lidah buaya banyak ditemukan dalam produk seperti minuman, olesan untuk kulit, kosmetika, atau obat luar untuk luka bakar. Walaupun banyak digunakan secara tradisional maupun komersial, uji klinis terhadap tanaman ini belum membuktikan keefektifan atau keamanan ekstrak lidah buaya untuk pengobatan maupun kecantikan.
Namun alasan lidah Buaya bermanfaat untuk wajah karena mengandung Asam folat, Kolin dan Berbagai vitamin, seperti vitamin A, C, B12, dan E. Juga berbagai mineral, mulai dari kalsium, kalium, magnesium, dan natrium.
Nah apa saja manfaat lidah Buaya untuk wajah? Berikut ulasannya dirangkum Senin (28/8/2023).
1. Menjaga kelembapan
Manfaat lidah Buaya untuk wajah yang pertama adalah menjaga kelembapan kulit wajah. Dalam hal ini, lidah buaya mengandung zat polisakarida dan sterol yang bermanfaat untuk mengunci kelembapan kulit wajah. Apabila kelembapan kulit terjaga, maka risiko masalah kulit akan berkurang.
2. Cegah Tanda Penuaan
Manfaat lidah buaya untuk wajah berikutnya adalah bisa membantu memperlambat tanda penuaan, seperti kulit berkeriput. Pasalnya, manfaat diperoleh dari kemampuan lidah buaya dalam meningkatkan produksi kolagen. Ketika kebutuhan kolagen terpenuhi, maka elastisitas kulit akan terjaga, sehingga wajah tampak lebih sehat dan muda.
3. Menghaluskan Kulit Wajah
Membuat kulit wajah terasa lebih halus juga merupakan salah satu manfaat lidah buaya untuk wajah. Pasalnya, kemampuan lidah buaya dalam mempercepat pembelahan sel-sel keratinosit juga bisa membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan menggantikannya dengan sel kulit baru yang lebih sehat.
4. Menghalau Efek Radikal Bebas
Vitamin A, C, dan E yang terkandung dalam lidah buaya rupanya berperan sebagai antioksidan yang dapat menghalau efek radikal bebas akibat paparan sinar matahari, polusi, atau asap pada wajah.
5. Mencerahkan Kulit
Manfaat lidah buaya untuk wajah yang juga sayang untuk dilewatkan adalah kemampuannya dalam mengatasi kulit kering dan mencerahkan kulit. Dalam hal ini, lidah buaya bekerja dengan cara menjaga hidrasi kulit. Dengan begitu, kulit yang kering dan tampak kusam akan kembali terhidasi dan semakin cerah.
Itulah pembahasan manfaat lidah Buaya untuk wajah. Semoga bermanfaat!
Editor : Fabyan Ilat