Khusus 40 UMKM yang telah dikurasi mengikuti pelatihan di sesi 7-8, selanjutnya dilakukan kurasi menjadi 15 besar yang akan dipilih menjadi 5 UMKM Champion dari Provinsi Riau.
Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen OJK Friderica Widyasari Dewi, Deputi Bidang Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi RI Odo RM Manuhutu, Gubernur Riau Syamsuar serta seluruh Bupati dan Walikota di Provinsi Riau serta perwakilan Lembaga Jasa Keuangan di Provinsi Riau.
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan dalam video sambutannya menyampaikan apresiasi kepada OJK dan Gubernur Riau beserta jajaran atas terlaksananya rangkaian Gernas BBI dan BBWI di Kantor Gubernur Riau ini.
Gernas BBI-BBWI di Pekanbaru, Provinsi Riau (Foto : Istimewa)
Luhut berpesan agar semua pihak mengawal Gernas BBI-BBWI sehingga kegiatan dapat berjalan tuntas serta Gernas BBI-BBWI dapat dilaksanakan setiap tahun dengan persiapan matang sehingga mencapai peningkatan penggunaan Produk Dalam Negeri.
Acara Harvesting Gernas BBI-BBWI di Provinsi Riau dengan slogan “Belanja dan Melancong ke Riau Aja” dilaksanakan sejak 28 s.d. 30 Juli 2023 di halaman Kantor Gubernur Riau. Program Gernas BBI-BBWI Provinsi Riau berfokus pada pembinaan serta pengembangan UMKM dan sektor pariwisata strategis di Provinsi Riau.
Salah satu strategi implementasi pembinaan tyerhadap UMKM tersebut adalah program Onboarding UMKM ke platform e-Commerce serta dukungan pembiayaan/kredit kepada UMKM. Sehubungan dengan program tersebut, pada periode Maret s.d. Mei 2023, telah dilaksanakan pelatihan serta pendampingan Onboarding e-Commerce terhadap 635 UMKM.
Editor : Subhan Sabu