get app
inews
Aa Text
Read Next : Nestle Indonesia Perkuat Kolaborasi dengan FOI Demi Ciptakan Generasi yang Lebih Sehat

Mahathir Mohamad Jadi Caleg Tertua Berusia 97 Tahun di Malaysia

Rabu, 12 Oktober 2022 | 21:32 WIB
header img
Mahathir Mohamad bakal jadi caleg tertua di Malaysia. Foto/Reuters

KUALA LUMPUR, iNewsManado.com - Bekas Perdana Menteri (PM) Mahathir Mohamad bakal ikut Pileg Malaysia. Jika jadi maju, Mahathir Mohamad akan jadi Caleg tertua karena berusia 97 tahun! 

Pemimpin Partai Pejuang Tanah Air (Pejuang) itu mengatakan, koalisi Gerakan Tanah Air (GTA) yang didirikannya, ingin dia tetap mempertahankan kursi parlemen dari daerah pemilihan Langkawi. Kursi tersebut dimenangkannya dalam pemilu 2018.

Mahathir Mohamad memutuskan akan ikut lagi dalam Pemilihan Umum (Pemilu) ke-15 Malaysia. 

“Sudah diputuskan bahwa Mahathir akan menjadi kandidat untuk Langkawi tapi bukan sebagai calon perdana menteri,” kata Mahathir, dikutip dari The Star, Rabu (12/10/2022).

Lebih lanjut Mahathir mempertimbangkan akan menggandeng Partai Pribumi Bersatu Malaysia (Bersatu) yang didirikannya sebelum hengkang. Bukan hanya itu, koalisi GTA juga menjajaki kerja sama dengan Partai Keadilan Rakyat (PKR) yang dipimpin seterunya, Anwar Ibrahim. Namun, lanjut dia, Anwar tak ingin bersamanya lagi.

“Masalahnya dia (Anwar Ibrahim) tidak mau bekerja sama dengan saya. Saya pria yang sangat baik,” ujarnya.

Dia juga enggan berspekulasi soal siapa PM yang akan diusung jika koalisi GTA menang pemilu. Kandidat PM baru relevan dibahas jika koalisi sudah menang.

Mahathir merupakan PM terlama yang pernah menjabat di Malaysia. Dia pertama kali memenangkan kursi parlemen dari daerah pemilihan Kota Setar pada 1964.

Sementara itu GTA terdiri atas Partai Pejuang Tanah Air (Pejuang), Partai Bumiputera Perkasa Malaysia (Putra), Barisan Jamaah Islamiah Se-Malaysia (Berjasa), dan Partai Perikatan India Muslim Nasional (Iman). Koalisi ini merupakan gerakan Melayu-Muslim yang didirikan pada Agustus 2022. Selain partai politik, GTA juga didukung beberapa lembaga swadaya masyarakat (LSM), akademisi, dan para tokoh.

Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul: Mahathir Mohamad Umumkan Ikut Lagi dalam Pemilu Malaysia, Jadi Caleg Tertua

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut