get app
inews
Aa Text
Read Next : Nestle Indonesia Perkuat Kolaborasi dengan FOI Demi Ciptakan Generasi yang Lebih Sehat

Profil Ahmadi Noor Supit, Pria Berdarah Sulawesi Utara yang Jadi Anggota BPK RI

Selasa, 27 September 2022 | 17:44 WIB
header img
Ahmadi Noor Supit, anggota BPK RI yang baru. Foto/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Profil Ahmadi Noor Supit akan diulas dalam artikel ini. Politikus Partai Golkar tersebut resmi ditetapkan sebagai anggota BPK RI periode 2022-2027.

Ahmadi Noor Supit memiliki darah Sulawesi Utara dari ayahnya Muhammad Saleh Supit berdarah Minahasa. Ibunya, Maduarah berdarah Banjar asal Kandangan, Kalimantan Selatan. Ahmadi Noor Supit lahir di Kota Purwakarta, Jawa Barat pada tanggal 1 September 1957. 

Ahmadi Noor Supit pada tahun 1998 ia menjadi Wakil Ketua Partai Golkar di Kalimantan Selatan. 

Ahmadi Noor Supit juga menjabat sebagai wakil rakyat di Dewan Perwakilan Rakyat selama dua periode berurutan. Ia menjadi anggota DPR RI dalam periode 1992-1997 dan periode 1999-2004.

Untuk saat ini Ahmadi kembali menjabat sebagai anggota DPR RI dari Partai Golkar setelah berhasil memenangi pemilu legislatif di Dapil Kalimantan Selatan 1. 

Seperti diketahui, Ahmadi Noor Supit, pria berdarah Minahasa, Sulawesi Utara terpilih sebagai anggota Badan Pemeriksaan Keuangan (BPK) RI periode 2022-2027 pada hari ini.

Dilansir iNews.id Pelantikan ahmadi Noor Supit disahkan DPR menggantikan Harry Azhar yang meninggal dunia. 

Pengesahan Ahmadi Noor Supit sebagai anggota BPK terpilih dilakukan dalam Rapat Paripurna ke-6 DPR masa sidang I tahun 2022-2023, hari ini. 

Dari 8 calon, Ahmadi Noor Supit terpilih setelah menjalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test) di Komisi XI DPR RI pekan lalu.

Hasil pengesahan anggota BPK dalam Rapat Paripurna DPR RI hari ini akan dikirimkan ke Presiden Joko Widodo. Puan menegaskan anggota BPK yang terpilih merupakan sosok yang diharapkan dapat melakukan perbaikan dan meningkatkan kinerja BPK di masa mendatang.

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut