MANADO, iNews.id — Wakil Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) selaku Ketua Umum KONI Sulut meresmikan sekretariat serta melantik pengurus KONI Manado periode 2021-2025 di Youth Centre, Megamas, Selasa (26/10/2021).
Dalam sambutannya, Kandouw mengaku bangga bisa hadir di tengah komunitas KONI Manado yang beberapa atlet binaannya berhasil mendulang medali di PON Papua.
"Kalau prestasi PON jelek apalagi tidak mendapat medali, malu saya hadir di sini. Tapi karena prestasi luar biasa sehingga saya hadir dan berbangga bisa ada di acara ini, ujar Kandouw.
Wali Kota Andrei Angouw yang mendampingi Wagub Kandouw dalam acara tersebut mengapresiasi sinergi yang baik antara KONI Sulut dan Manado. “Terima kasih pak Ketum KONI Sulut dan selamat kepada para atlet asal Manado yang telah memberikan kontribusi membanggakan Sulut dengan meraih sejumlah medali di PON Papua,” ucap Angouw.
Dalam acara tersebut, juga turut diserahkan bonus tambahan dari Pemkot Manado kepada atlet dan pelatih peraih medali di PON Papua. Serta penyerahan dana hibah sebesar Rp1 miliar dari pemkot kepada KONI Manado yang diterima langsung Ketua Rio Dondokambey.
Tampak hadir, Ketua KONI Manado Rio Dondokambey, Wakil Wali Kota Richard Sualang, Sekretaris Daerah Kota Manado Micler Lakat, Unsur Forkopimda Manado, Ketua TP-PKK Irene Angouw-Pinontoan, Sekretaris TP-PKK dr. Merry Sualang-Mawardi, serta sejumlah pejabat pemkot.
Editor : Kim Tawaang