Nasib Sulut United FC usai Liga 2 Dihentikan, Terancam Bubar

Subhan Sabu
Nasib Sulut United FC yang terancam bubar usai Liga 2 dihentikan. (Foto : Ist)

MANADO, iNews.id - Kompetisi Liga 2 Indonesia musim 2022-2023 dihentikan. Keputusan ini memukul pihak klub peserta Liga 2, tak terkecuali Sulut United FC.

Bahkan CEO Sulut United FC Mirza Hippy menyebut klub bisa dibubarkan bila memang kompetisi tidak lagi berlanjut. Namun sampai saat ini, manajemen tim kebanggaan masyarakat Sulawesi Utara ini masih menunggu kepastian keputusan tersebut.

"Sampai saat ini semua pemain masih ada di mes menunggu kepastian resmi 1 atau 2 hari ini. Jika kompetisi memang sudah tidak bisa dilanjutkan, tim akan dibubarkan," ujar Mirza Hippy, Jumat (13/1/2023).

Mirza mengaku kecewa namun masih masih menyimpan harapan. Dia menuturkan telah mempersiapkan tim dengan matang sejak Mei 2022.

Bahkan Sulut United telah melakoni 5 pertandingan di kompetisi Liga 2. Para pemain juga masih terus berlatih dengan harapan kompetisi Liga 2 musim 2022/2023 akan kembali berlanjut..

"Dari sisi finansial juga kami sudah mengeluarkan biaya cukup besar untuk mempersiapkan tim yang representatif dan kompetitif agar bisa bertarung dan berprestasi di Liga 2 musim ini. Namun dengan keputusan ini, kami pihak klub merasa menjadi korban," katanya.

Editor : Donald

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network