get app
inews
Aa Text
Read Next : Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri Tembak Kepala Sendiri karena Masalah Pribadi

Dililit Utang Pinjaman Online, Ibu Muda Nekat Gantung Diri

Selasa, 05 Oktober 2021 | 20:09 WIB
header img
Ilustrasi (istimewa)

WONOGIRI, iNews.id – Maraknya warga menggunakan jasa Pinjaman Online (Pinjol) sebagai solusi mendapat uang cepat, ternyata memiliki dampak buruk. Beberapa warga nekat bunuh diri akibat tak kuasa melunasi utangnya dan menghadapi teror pinjol.

Terakhir, seorang perempuan berinisial WI nekat bunuh diri. WI diduga tak mampu melunasi utangnya sekaligus menghadapi teror pinjol. Perempuan berusia 38 tahun itu ditemukan meninggal dunia dalam kondisi tergantung di rumahnya di Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogori, Jawa Tengah, beberapa waktu lalu.

Keluarga menemukan sepucuk surat dan buku catatan tak lama setelah WI, perempuan 38 tahun warga Kecamatan Giriwoyo, Kabupaten Wonogori didapati meninggal dunia dalam kondisi tergantung di rumahnya.

Surat yang diduga surat wasiat WI itu berisi permintaan maaf WI kepada suaminya karena meninggalkan aib keluarga. Wasiat disampaikan dalam bahasa Indonesia dan Jawa.

WI mengaku banyak utang dan meminta suaminya membayarnya. Selain itu dia meminta suaminya merawat kedua anak perempuan kembar mereka.

Sementara, buku catatan yang ditemukan berisi daftar operator pinjaman online (pinjol) yang diduga sebagai tempat WI berutang. Selain berisi daftar nama dan lembaga yang disebut WI tempat berutang.

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut