PALEMBANG, iNews.id – Kondisi perubahan iklim mulai terjadi di Indonesia. Efek panasnya suhu udara mulai terjadi disejumlah daerah di Indonesia.
Sesuai data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengungkapkan Palembang suhu udaranya mencapai 38,8°C (derajat celcius). Suhu ini tergolong terpanas di Indonesia.
BACA JUGA: Video Pelajar Pria Aniaya Pelajar Wanita Diduga Pacarnya Bikin Gempar Warga Pinrang
"Akhir-akhir ini memang cuaca terasa panas menyengat, walaupun malam masih panas meski sudah memakai kipas angin," kata Rosnawati, warga Kelurahan Keramasan, Kertapati, dikutip iNewsPalembang.id Minggu (15/5/2022).
Keluhan warga ini sejalan dengan fakta yang diungkapkan BMKG, yang dilansir dari akun instagram Okezone @okezonecom. Disebutkan, panas tersebut bukan fenomena gelombang panas atau lebih dikenal dengan heatwave.
BACA JUGA: Sadis! Pria Ini Tembak Mati 10 Orang dan Lakukan Siaran Langsung
Kondisi panas di Indonesia terjadi ini, karena adanya fenomena kondisi suhu panas atau terik dalam skala variabilitas harian. Fenomena cuaca panas di Indonesia ini ternyata sudah pernah terjadi sebelumnya.
Adapun daftar suhu terpanas yang pernah terjadi di Indonesia, pertama Larantuka, Flores Timur mengalami suhu panas tertinggi di Indonesia yang mencapai 40°C pada tahun 2012 lalu.
Lalu menurut data BMKG, suhu terpanas terjadi di Samarinda pada 2018 mencapai 38,8°C. Disusul Kota Palembang menjadi salah satu kota dengan suhu terpanas di Indonesia mencapai 38,8°C.
Selanjutnya, pada 21 Januari 2020, berdasarkan pengukuran BMKG, Palu menjadi kota dengan suhu udara maksimum tertinggi di Indonesia. BMKG mencatat, suhu di Kota Palu mencapai 37°C.
Kota Surabaya juga pernah menjadi kota dengan suhu terpanas di Indonesia. Pada 25 Agustus 2021, suhu di Surabaya mencapai 36°C, dan Ciputat pada bulan Mei 2022 ini BMKG merilis data yang menyatakan suhu panas maksimum harian di Ciputat mencapai 36°C.
Editor : Fabyan Ilat