get app
inews
Aa Read Next : Sedih, Ini Pesan Terakhir Salah Satu Korban Bus Terbalik di Manado

Dorong Pertumbuhan Ekonomi Lewat Investasi Daerah, RIRU Sulut Gelar NSIC 2024

Kamis, 18 Juli 2024 | 17:55 WIB
header img
North Sulawesi Investment Challenge (NSIC) 2024 (Foto: iNewsManado/Subhan)

MANADO, iNewsManado.id - Dalam rangka mendorong pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Utara (Sulut) melalui investasi daerah, Regional Investor Relations Unit (RIRU) Sulut mengadakan kegiatan North Sulawesi Investment Challenge (NSIC) 2024 yang merupakan kompetisi proyek Pemerintah Daerah, di Hotel Luwansa Manado, Kamis (18/7/2024). 

RIRU Sulut merupakan hasil kolaborasi Kantor Perwakilan (KPw) Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulut bersama Pemerintah Provinsi Sulut yang disahkan melalui SK Gubernur Sulut No. 145 Tahun 2017. 

Keberadaan RIRU Sulut diharapkan menjadi pusat pelayanan informasi dan promosi dan peluang investasi bagi investor dan eksportir prominen.

Pemenang pada NSIC ini akan mendapatkan kesempatan dipromosikan pada ajang North Sulawesi Investment Forum (NSIF) atau forum investasi Sulut, serta forum investasi di luar negeri.

NSIC sendiri diikuti oleh seluruh Pemerintah Kabupaten/Kota di Sulawesi Utara dengan mengajukan satu proyek clean and clear di wilayahnya. 

Seleksi dari seluruh peserta telah dilakukan pada 4-5 Juli 2024 yang meliputi seleksi administratif, substansi dan kunjungan lapangan ke lokasi proyek. 

Editor : Subhan Sabu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut