get app
inews
Aa Read Next : Generali Indonesia Luncurkan MCI Pro Dengan Proteksi Inovatif Berdasarkan Fungsi Organ

Tren Proteksi Terus Berubah, Sinergi Generali Indonesia dan Bank Victoria Luncurkan BeSMART Lite

Kamis, 15 Agustus 2024 | 17:05 WIB
header img
Generali Indonesia dan Bank Victoria resmi meluncurkan produk bancassurance BeSMART Lite (Foto: Istimewa)

JAKARTA, iNewsManado.id - Tren proteksi terus menunjukan gejolak dan perubahan yang dipicu oleh berbagai indikator, di antaranya kenaikan biaya medis dan juga kondisi pasar ekonomi. 

Peningkatan klaim asuransi kesehatan juga terus tinggi, klaim asuransi kesehatan mengalami kenaikan signifikan selama 3 tahun terakhir dengan rata-rata peningkatan hampir 30 persen.

Ketidakpastian ekonomi juga masih menjadi kekhawatiran yang disebabkan oleh ketidakpastian ekonomi global dan risiko geopolitik dunia yang masih tinggi. 

Dalam laporan terbaru World Economic Outlook (WEO) Juli 2024, IMF memproyeksikan ekonomi global tumbuh 3,2 persen (yoy) pada 2024, dibandingkan 3,3 persen (yoy) pada tahun sebelumnya. Kedua indikator tersebut berdampak pada bergesernya kebutuhan nasabah, dimana proteksi kesehatan dan manfaat pasti menjadi prioritas perlindungan.

Untuk itulah, hari ini PT Asuransi Jiwa Generali Indonesia (Generali Indonesia) dan PT Bank Victoria International, Tbk (Bank Victoria) meluncurkan solusi inovatif, BeSMART Lite.

Hadirnya BeSMART Lite memberikan kenyamanan dan rasa tenang bagi nasabah dengan manfaat pasti, di tengah ketidakpastian dan memberikan perlindungan jangka panjang hingga tertanggung berusia 100 tahun. Fitur unggulan dari BeSMART Lite adalah fleksibilitasnya. 

Editor : Subhan Sabu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut