get app
inews
Aa Text
Read Next : Markas Polda Sulut Dihiasi Karangan Bunga Sebagai Tanda Dukungan Pemberantasan Korupsi

Menteri PPPA RI Puji Polda Sulut, Dinilai Sukses Tangani Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Anak

Selasa, 25 Januari 2022 | 20:14 WIB
header img
Menteri PPPA saat berada di Manado. (foto humas polda sulut)

MANADO, iNews.id – Jajaran Polda Sulut dipuji terkait penanganan kasus dugaan kekerasan seksual pada seorang bocah di Manado.

Meski mendapat perawatan intensif pihak rumah sakit, bocah inisial CT akhirnya menghembuskan nafas terakhir.

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Republik Indonesia I Gusti Ayu Bintang Darmawati, mengapresiasi penanganan kasus dugaan kekerasan seksual terhadap bocah perempuan, CT (10) di Manado.

Hal tersebut disampaikannya sesaat usai melakukan diskusi bersama Aparat Penegak Hukum (APH) dan stakeholders terkait, di Mapolda Sulut, pada Selasa (25/01/2022) siang.

“Tentunya kami ingin menyampaikan apresiasi kepada Pak Kapolda Sulut beserta jajarannya, terkait dengan penanganan kasus dugaan kekerasan seksual di Manado ini,” ujarnya, didampingi Kapolda Sulut, Irjen Pol Mulyatno.

Mengenai kasus dugaan tersebut, lanjut I Gusti Ayu Bintang Darmawati, dari awal pihaknya sudah melakukan komunikasi dan koordinasi dengan berbagai pihak terkait.

“Kita sudah tahu, dari pihak Polda Sulut, Pemerintah Daerah melalui Dinas PPPA, serta pihak RSUP Prof. Kandou Manado sudah menyampaikan (penyebab meninggalnya korban), termasuk langkah-langkah, dan fakta dari pada kasus ini,” jelasnya.

Seperti diketahui, CT yang dirawat di RSUP Prof. Kandou Manado sejak 29 Desember 2021, yang diduga mengalami kekerasan seksual, menghembuskan nafas terakhirnya pada Senin (24/01), sekitar pukul 07.25 WITA. Korban kemudian dimakamkan di Desa Senduk, Tombariri, Minahasa, pada Senin sore.

Menurut penjelasan Direktur Utama RSUP Prof. Kandou Manado Dr. dr. Jimmy Panelewen, Sp.B-KBD., dalam press conference Senin siang, meninggalnya CT disebabkan karena penyakit kanker darah atau leukimia yang dideritanya.

Pada kesempatan ini pula, I Gusti Ayu Bintang Darmawati meminta bantuan media terkait pemberitaan yang bias di masyarakat.

“Inilah yang ingin kita luruskan bahwa dari semua pihak sudah memberikan pendampingan yang terbaik kepada korban,” tuturnya.

Pihaknya pun mempercayakan lebih lanjut penanganan kasus dugaan kekerasan seksual ini kepada pihak kepolisian.

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut