Batas Onani yang Aman agar Terhindar dari Kanker Prostat
Hubungan antara onani dengan kanker prostat masih kontroversial. Lalu, banyak hasil penelitian yang menunjukkan hasil saling berlawanan. Karena itu, belum bisa disimpulkan bahwa sering onani menyebabkan kanker prostat.
Manfaat masturbasi untuk perlindungan terhadap kanker prostat pun masih perlu diteliti lebih lanjut.
Untuk melindungi diri dari kanker prostat, sejumlah cara dapat dilakukan. Beberapa upaya yang tepat adalah menjaga asupan, menciptakan pola hidup sehat, berhenti merokok, dan rutin berolahraga.
Berdasarkan penelitian Universitas Bristol, Inggris, mengonsumsi lebih dari 10 buah tomat dan 10 jenis kacang-kacangan dalam 1 minggu terbukti mengurangi risiko kanker prostat.
Kandungan likopen dan selenium diketahui memiliki peran penting dalam pencegahan ini.
Selain itu, jangan lupa melakukan deteksi dini kanker prostat, khususnya bila Anda punya faktor risikonya.
Editor : Fabyan Ilat