JAKARTA, iNews.id - Tanda kolesterol tinggi pada pria wajib diketahui. Kolesterol tinggi pada pria membahayakan jika tidak ditangani.
Kolesterol tinggi pada pria gejalanya hampir sama dengan wanita.
Pengecekan lebih lanjut akan dilakukan untuk menentukan apakah benar gejala yang dialami berkaitan dengan kadar kolesterol tinggi.
"Satu-satunya cara menentukan apakah kadar kolesterol seseorang tinggi atau tidak adalah dengan tes darah. Pada pria berusia di atas 20 tahun, sangat dianjurkan untuk tes kolesterol setidaknya 5 tahun sekali, jika angkanya tinggi kemungkinan dokter merekomendasikan tes lebih sering," demikian informasi yang tertulis di laman WebMD, dikutip Rabu (6/7/2022).
Nah, bicara soal tanda kolesterol tinggi pada pria, penelitian menunjukkan bahwa ada kaitan antara hormon testosteron yang ada di tubuh pria dengan kadar kolesterol.
"Testosteron yang tinggi pada pria sehat berusia antara 20 hingga 50 tahun menyebabkan kadar kolesterol baik yang lebih rendah," terang studi tersebut.
Artinya, semakin tinggi testosteron pria, maka ada kecenderungan semakin tinggi juga kolesterol jahat di tubuhnya.
Namun, para peneliti belum melihat kondisi itu pada pria yang lebih tua yang mengonsumsi suplemen testosteron. Lantas, apa ciri-ciri kolesterol tinggi pada pria yang dapat terlihat atau dirasakan? Menurut laman Selfcarer, ada delapan gejala kolesterol tinggi pada pria:
1. Tangan dan Kaki Sakit
Jika Anda memiliki kolesterol tinggi, tangan dan kaki Anda jadi sering sakit karena pembuluh darah di kaki dan tangan menjadi lebih sempit akibat penumpukan kolesterol.
Editor : Fabyan Ilat