get app
inews
Aa Text
Read Next : Kabupaten Bolsel Kecipratan DAK Tematik Rp 41 Miliar

Incar Kemenangan di Pilkada Serentak, Demokrat Sulut dapat Dukungan Kaesang-Gibran

Rabu, 15 Mei 2024 | 19:15 WIB
header img
(Kiri ke kanan) Hillary Lasut, Kaesang Pangarep dan Elly Lasut. Foto/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Kekuatan Partai Demokrat Sulut makin tak terbendung. Jelang Pilkada Serentak, sejumlah tokoh nasional mengarahkan dukungan kepada partai berlambang mercy ini. 

Dukungan dari Kaesang Pangarep terlihat, ketika Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyerahkan dukungan kepada Elly Lasut di Pilgub Sulut 2024.

Sekretaris Partai Demokrat Sulut Billy Lombok mengatakan, partai demokrat Sulut sedang berkomunikasi dengan Wakil Presiden terpilih yaitu, Gibran Rakabuming Raka dalam tujuan agar benang koalisi dipastikan terajut dengan baik. 

"Itu juga sesuai koordinasi dari Ketua Umum (AHY), karena di Sulawesi Utara Partai Demokrat targetkan untuk menang termasuk di beberapa Kabupaten dan Kota. Kami juga menargetkan kemenangan di Minahasa Utara dan Kota Bitung. Bahkan akan all out, karena itu perintah DPP," ungkap Lombok, Rabu (15/5/2024).

"Jadi MJP di Minut dan HH di Bitung wajib kami menangkan,” tambah Billy Lombok.

Terkait Pilgub Sulut, Lombok mengatakan akan ada 14 kursi yang mengusung Elly Lasut sebagai calon gubernur. 

” Tapi kami tidak menutup kemungkinan jika seandainya ada partai lain ingin bergabung dan menyodorkan opsi Cawagub. Tapi yang pasti kami bertekad menang di Pilgub demi perubahan nasib rakyat Sulut. Apalagi rakyat kecil dan hanya figur Elly Engelbert Lasut yang merupakan ayah kandung dari Hillary Brigita Lasut (HBL) yang dirasakan bisa membawa perubahan bagi masyarakat yang ada di Sulawesi Utara,” tegasnya. 

Sementara itu ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Manado Noortje Henny Van Bone (NVB) yang juga ikut mendampingi dr Elly Engelbert Lasut ME (E2L) dalam proses konsolidasi ini, begitu percaya diri dan berterimah kasih kepada Presiden Joko Widodo yang telah memberi kesempatan kepada dr Elly Engelbert Lasut ME, untuk merajut koalisi sehingga PSI dan beberapa partai politik besar lainnya dipastikan bergabung ke poros Partai Demokrat. 

” Masyarakat yang akan menilai, bahkan lihat saja hasik survei Lembaga Survey Indonesia (LSI) dan Denny JA, jelas tertera bahwa dr Elly Engelbert Lasut ME, sudah leading bahkan unggul 40 persen dan dengan sisa waktu ini tidak akan mudah untuk mengejar elektabilitas beliau. Dan saya menyaksikan sendiri bahwa dipastikan Partai Demokrat (PD) telah menyegel 14 kursi buat Pilgub Sulut. Padahal kita hanya membutuhkan 9 kursi untuk mencalonkan diri. Dan perlu diingat ini semua adalah rencana dan rancangan TUHAN indah pada waktunya,” pungkas Wakil Ketua DPRD di Kota Manado ini sumringah.

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut