“Ini adalah komponen dasar Biomotorik yang dibentuk pada tahap satu yaitu tahap persiapan fisik Umum. Sekarang sudah masuk pada tahap dua dengan isi program pemantapan fisik khusus, teknik, strategi/taktik, mental, semangat pantang menyerah, penguasaan peraturan pertandingan/lomba,” tutur Kandouw
Tahap satu pengetesan Biomotorik Umum untuk mengetahui kemampuan fisik umum sebagai dasar untuk penyusunan program tahap persiapan fisik Umum.
“Menuju Pelatda PON kami review lagi kondisi umum kemampuan fisik masing-masing Atlet di cabor yang lolos PON,” pungkas Kandouw.
Berikut 35 Cabor yang akan diikuti tim Sulawesi Utara di PON XXI di Aceh-Sumut 2024
Cabor Wilayah Aceh
1. Anggar (Hall Anggar SAB, Banda Aceh)
2. Arung Jeram (Sungai Alas, Aceh Tenggara)
3. Bola Basket (Hall SHB, Banda Aceh)
4. Berkuda (Tangengon, Aceh Tengah)
5. Bridge (Hotel Hermes, Banda Aceh)
6. Dayung (Waduk Indah Puri, Aceh Besar)
7. Hapkido (GOR KONI, Banda Aceh)
8. Kempo (Gelanggang USK, Pidie Aceh)
9. Kurash (Hall Jantho, Aceh Besar)
10. Menembak (Alue Naga, Banda Aceh)
11. Muaythai (Balai Meuseraga, Banda Aceh)
12. Paralayang (Taman Rusa, Aceh Besar)
13. Selam (Pantai Gabung Sabang (Laut), dan Kolam Tirta Raya (Kolam), Banda Aceh
14. Soft Tenis (Lapangan Polda, Banda Aceh)
15. Terjun Payung (Bandara Sultan Iskandar, Aceh Besar)
16. Triatlon (Danau Laut Tawar, Aceh Tengah)
Cabor Wilayah Sumatera Utara
1. Atletik (Sumut Sport Center)
2. Balap Sepeda (Jalan Tol Medan)
3. Bermotor (Sirkuit Motor Sumut)
4. Biliar (Pardede Hall)
5. Bina Raga (Kawasan Sumut Sport)
6. Bulutangkis (Gedung PBSI Sumut)
7. Dance Sport (Santika Diandra Convention)
8. Esport (Gedung Medan ICC)
9. Gateball (Sumut Sport Center)
10. Golf (Gedung Royal Sumut)
11. Karate (Martial Art Hall Sumut)
12. Pencak Silat (GOR Lubuk Pakam)
13. Kick Boxing (GOR Pematang Siantar)
14. Sambo (GOR Langkat)
15. Taekwondo (Martial Art Hall)
16. Tinju (GOR Veteran Sumut)
17. Wushu (Martial Art Hall Sumut)
18. Tenis Meja (GOR Angsa Pura Sumut)
19. Ski Air (Danau Toba)
Editor : Subhan Sabu