get app
inews
Aa Text
Read Next : Kabupaten Bolsel Kecipratan DAK Tematik Rp 41 Miliar

Manado Waspada Kebakaran! 5 Rumah Ludes Dilalap Api di November 2023

Rabu, 22 November 2023 | 13:27 WIB
header img
Kebakaran asrama polisi sario Manado, Rabu (22/11/2023). Foto/iNewsSulut.

MANADO, iNewsManado.com - Manado waspada kebakaran. Setelah sebelumnya satu rumah dilalap si jago merah pada 11 November 2023 lalu di area pasar karombasan. 

Kali ini pada Rabu 22 November 2023, kebakaran kembali melanda Manado tepatnya di Blok G Asrama Polisi Sario, Manado, Sulawesi Utara (Sulut), Rabu (22/11/22023). Empat rumah ludes terbakar dikutip iNewsSulut. 

Kebakaran diduga disebabkan hubungan arus pendek listrik. Kejadian ini pun sempat membuat para penghuni asrama panik dan berhamburan keluar. Api berawal dari bagian kamar salah satu rumah kemudian cepat membesar karena kondisi cuaca panas dan berangin.

Keterangan dari saksi Yaya Rahman menyatakan bahwa salah satu penghuni rumah mengakui bahwa colokan listrik telah mengalami korsleting, yang menyebabkan percikan api dan membakar pakaian di dalam kamar dengan cepat.

Ketika api mulai berkobar, penghuni rumah berusaha menyelamatkan barang-barang di dalamnya. Namun, serpihan kayu yang terbakar jatuh, menyebabkan luka bakar ringan pada tangan salah seorang penghuni.

Menurut Yayan pada Rabu (22/11/2023), kemungkinan besar penyebabnya adalah korsleting listrik. Untuk mengatasi kebakaran tersebut, sembilan unit mobil pemadam kebakaran dari pemerintah kota Manado dikerahkan ke lokasi, berhasil memadamkan api sehingga tidak menyebar ke bangunan lainnya. Peristiwa ini tidak menelan korban jiwa, namun kerugian materi mencapai ratusan juta rupiah.

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut