JAKARTA, iNews.id - Situasi pandemi Covid-19 yang masih terjadi saat ini, setiap orang dituntut harus selalu menjaga kesehatan dengan rutin berolahraga dan mengonsumsi makanan sehat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Imunitas tubuh harus semakin ditingkatkan mengingat varian baru Covid-19, yaitu Omicron, telah menyebar ke sejumlah negara, termasuk Indonesia. Fitonutrisi menjadi salah satu kandungan yang diperlukan guna memperkuat sekaligus melindungi diri dari serangan virus.
Fitonutrisi merupakan bahan senyawa alami yang mengandung antioksidan yang dihasilkan oleh tumbuhan seperti buah dan sayur. Senyawa ini memiliki peranan besar dalam meningkatkan imunitas dan memperbaiki metabolisme tubuh sehingga memberikan kesehatan yang optimal.
Sayuran dan buah-buahan memiliki warna yang beraneka ragam sehingga menarik di mata. Setiap warna ini memiliki manfaat masing-masing sehingga memberikan kesehatan yang optimal.
Fitonutrisi dalam sayur dan buah hijau sangat bermanfaat dalam meningkatkan metabolisme dan energi, serta membantu menjaga kesehatan sel. Sementara fitonutrisi dari sayur dan buah merah dapat meningkatkan kesehatan jantung. Adapun fitonutrisi dari sayur dan buah berwarna putih sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang, otot, serta sendi.
Melansir laman Healthline, berbeda dengan karbohidrat, protein, atau vitamin, fitonutrisi bukanlah zat gizi esensial yang dibutuhkan oleh tubuh. Namun, zat kimia ini dapat membantu mengurangi risiko penyakit dan membantu tubuh bekerja secara maksimal.
Editor : Norman Octavianus