get app
inews
Aa Text
Read Next : Waspada! Fenomena Madden Julian Oscillation Picu Cuaca Ekstrem di Sulut Sepekan ke Depan

Gempabumi M4,6 di Parigi Moutong, Tidak Berpotensi Tsunami

Selasa, 07 Maret 2023 | 11:00 WIB
header img
Gempabumi berkekuatan Magnitudo 4,6 terjadi di wilayah Maninili, Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah (Foto : BMKG)

PARIGI MOUTONG, iNewsManado.com - Gempabumi berkekuatan Magnitudo (M) 4,6 terjadi di wilayah Maninili, Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah, Selasa, (7/3/2023) sekira pukul 11.14 WITA.

Hasil analisis BMKG menunjukkan informasi awal gempabumi ini berkekuatan M 4,6. Episenter gempabumi terletak pada koordinat 0.11 Lintang Selatan - 120.32 Bujur Timur atau tepatnya berlokasi di Teluk Tomini, 30 km arah tenggara Maninili Kabupaten Parigi Moutong, Provinsi Sulawesi Tengah pada kedalaman 5 km. 

"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempabumi yang terjadi merupakan gempabumi dangkal akibat aktivitas sesar lokal setempat," kata Kepala Stasiun Geofisika Palu, Sujabar.

Berdasarkan laporan masyarakat, gempabumi ini dirasakan II MMI di Palu. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempabumi tidak berpotensi tsunami.

"Hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempabumi susulan (aftershock)," pungkasnya.

Editor : Subhan Sabu

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut