get app
inews
Aa Text
Read Next : Satgas Covid-19: Indonesia Mulai Transisi dari Pandemi Menuju Endemi

Terungkap 12 Komorbid Terbanyak dalam Kasus COVID-19

Sabtu, 06 November 2021 | 19:30 WIB
header img
COVID-19.(Foto: Ilustrasi/Shutterstock)

JAKARTA, iNews.id – Riwayat penyakit penyerta atau komorbid bisa menjadi salah satu kondisi yang berpotensi memperparah penderita COVID-19

Dari sekian banyak komorbid, hipertensi (darah tinggi) memegang jumlah terbanyak dengan 49,94 persen. Disusul dengan diabetes melitus sebesar 36,96 persen dan jantung 16,80 persen.

Merangkum dari laman Instagram resmi Satgas COVID-19 Bidang Perubahan Perilaku, @satgasperubahanperilaku, Sabtu (6/11/2021), menurut penelitian Hikmawati dan Setiyabudi (2020), pasien COVID-19 dengan hipertensi memiliki jumlah limfosit yang jauh lebih rendah sehingga kekebalannya menurun.

Sebagaimana penderita diabetes melitus, tingginya gula darah dapat meningkatkan risiko inflamasi dan memperburuk daya tahan tubuh seseorang. Berikut juga dengan penyakit penyerta lainnya, semuanya dapat memperberat risiko penderita COVID-19.

Berikut daftar penyakit komorbid terbanyak yang dialami penderita COVID-19di Indonesia.

1. Hipertensi 49,94 persen

2. Diabetes melitus 36,96 persen

3. Penyakit jantung 16,80 persen

4. Hamil 10,16 persen

5. Penyakit paru obstruktif kronis (PPOK) 4,92 persen

6. Penyakit ginjal 4,72 persen

7. Gangguan imun 3,19 persen

8. Kanker 1,86 persen

9. Gangguan napas lain 1,44 persen

10. Asma 0,77 persen

11. TBC 0,47 persen

12. Penyakit hati 0,45 persen

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut