2. Cadillac Eldorado 1970 – The American Dream
Foto/Istimewa
Limosin paling mewah selanjutnya adalah The American Dream milik kolektor mobil Jay Ohrberg. Pada akhir 1980-an, Jay memutuskan memodifikasi mobil Cadillac Eldorado tahun 1970 dengan membubuhkan 26 roda, sebuah kolam renang, dan landasan helikopter sebagai fitur tambahan. Mobil ini menjadi limosin terpanjang seharga Rp57 miliar.
3. Mercedes-Maybach S600 Pullman Guard
Foto/Istimewa
Mobil limosin paling mewah berikutnya berasal dari Jerman, yaitu Mercedes-Maybach S600 Pullman Guard. Memiliki bahan anti-peluru dan tahan ledakan bom, mobil ini dicap sebagai kendaraan yang cocok pejabat negara.
Mobil ini menjadi salah satu limosin non-modif paling mahal di pasaran. Mercy S600 Pullman Guard diketahui dibanderol 1,55 juta dolar AS atau sekitar Rp22 miliar.
Editor : Fabyan Ilat