get app
inews
Aa Text
Read Next : 650 Pengungsi Rohingya Ditahan di Bangladesh Usai Rayakan Idul Fitri

Puluhan Imigran Rohingya di Aceh Dipindahkan ke Pekanbaru

Rabu, 18 Mei 2022 | 16:01 WIB
header img
Pengungsi Rohingya. (Foto: Istimewa)

BIREUEN, iNews.id – Puluhan pengungsi imigran Rohingya di Bireuen, Aceh, mulai dipindahkan ke Pekanbaru, Riau.

Tercatat ada sekira 55 orang dari 99 pengungsi imigran Rohingya yang dipindahkan ke Pekanbaru, Riau.

BACA JUGA: Terungkap! Ini Alasan Ustaz Abdul Somad Dilarang Masuk Singapura

Mereka dipindahkan lewat jalur darat dan udara. Koordinator DCM International Organization for Migration atau Organisasi Internasional untuk Migrasi (IOM), Sonya Safitri Walenta mengatakan, pemindahan tahap pertama ini dilakukan sejak Selam malam (17/5/2022).

Dia menambahkan, mereka dipindahkan dari Gedung Serbaguna, Kecamatan Jangka, Bireun. Imigran yang terdiri dari perempuan dan anak-anak ini dipindahkan dengan menggunakan dua bus.

BACA JUGA: Perang Saudara Bakal Pecah di Myanmar, Kubu Anti Pemerintah Minta Senjata ke Negara Eropa

"Tahap pertama dari sini (Bireuen), perjalanan darat ke Medan dengan menggunakan bus," kata Sonya Safitri, Rabu (18/5/2022).

Mereka, kata dia, dibawa dengan bus menuju Bandara Internasional Kualanamu, Deliserdang, Sumut.

"Dari Medan nanti naik pesawat ke Pekanbaru, Riau," katanya.

Lebih lanjut dia mengatakan, untuk sisanya, yakni 44 orang akan dipindahkan pada Rabu (18/5/2022). Pemindahan ini dikawal langsung oleh tim gabungan. "Untuk tahap kedua, ada 44 imigran Rohingya dijadwalkan diberangkatkan dari Aceh hari ini," katanya.

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut