Terungkap! Segitiga Bermuda Tidak Ada Kekuatan Mistis

LONDON, iNews.id – Pembahasan terkait kekuatan mistis di Segitiga Bermuda hingga mengakibatkan sejumlah pesawat dan kapal hilang misterius, perlahan mulai terungkap.
Penelitian baru-baru ini menyebutkan, tidak ada unsur mistis di Segitiga bermuda seperti dugaan selama ini oleh sejumlah kalangan.
BACA JUGA: Wajib Tahu! Ini 5 Penyakit Sering Terjadi Pasca Idul Fitri
Adalah seorang ilmuwan Australia mengklaim telah berhasil memecahkan misteri Segitiga Bermuda yang selama ini konon memiliki unsur mistis.
Seperti dilansir dari Daily Star Minggy (8/5/2022), Karl Kruszelnicki menegaskan hilangnya begitu banyak pesawat dan kapal yang hilang tanpa jejak di daerah itu tidak ada hubungannya dengan alien atau kota Atlantis yang hilang. Ilmuwan percaya bahwa insiden itu dapat dijelaskan oleh penyebab yang lebih logis seperti kesalahan manusia dan cuaca buruk.
BACA JUGA: Mantan Anak Buah, Jenderal Ini Doakan Prabowo Presiden
Lokasi yang disebut dengan Devil's Triangle atau Segitiga Bermuda meliputi wilayah lautan seluas 700.000 kilometer persegi dan merupakan wilayah laut dengan aliran ombak yang sangat kuat sehingga, kejadian hilangnya pesawat bukanlah sesuatu yang luar biasa.
“Itu karena area tersebut dekat dengan Khatulistiwa, atau lintasan yang sangat padat, ada banyak pergerakan lalu lintas di daerah itu,''
Editor : Fabyan Ilat