get app
inews
Aa Text
Read Next : Sulut Waspada Bencana Hidrometeorologi Akibat Cuaca Ekstrem

LSI Denny JA Bantah Rilis Pernyataan Steven Kandouw-Alfred Denny Unggul

Senin, 21 Oktober 2024 | 07:11 WIB
header img
Ilustrasi pilkada serentak 2024. Foto: MPI

Untuk diketahui, Elly Lasut-Hanny Pajouw mendominasi elektabilitas Pilgun Sulut 2024. Saking kuatnya elektabilitas mereka, pasangan lainnya yang berada di posisi dua suara terbanyak, selisihnya hampir 20 persen dan sulit untuk dikejar.

Angka itu berdasarkan survei LSI Denny JA pada 1-7 September 2024. Dalam survei ini, Elly Lasut-Hanny Joost memperoleh dukungan sebesar 53,3 kemudian pasangan Steven Kandouw-Alfred Denny Tuejeh sebesar 34,5 persen, dan disusul pasangan Yulius Stevanus Komaling-Johannes Victor Mailangkay sebesar 4,3 persen.

Pasangan Steven Kandouw-Alfred Denny Tuejeh mengikuti di urutan kedua dengan perolehan 34,5 persen.

Sementara, Yulius Stevanus Komaling dan Johannes Victor Mailangkay hanya mampu meraih 4,3 persen dukungan. Sisa 7,9 persen responden masih belum menentukan pilihan mereka.

Survei ini dilakukan melalui wawancara tatap muka kepada 800 responden yang tersebar di seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Sulawesi Utara. Dengan margin of error sebesar 3,5 persen, hasil survei ini semakin memperkuat dominasi Elly Lasut-Hanny Joost dalam Pilgub mendatang.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut