get app
inews
Aa Read Next : Renungan Minggu 3 Maret 2024: Jangan Berkhianat!

Renungan Minggu 24 Maret 2024: Melakukan Kebenaran dan Keadilan

Minggu, 24 Maret 2024 | 07:11 WIB
header img
Renungan Minggu 24 Maret 2024. Ilustrasi/Istimewa

MANADO, iNewsManado.com - Renungan Minggu 24 Maret 2024 akan mengulas pembacaan Alkitab dalam Kitab Markus 15 ayat 20b.

Dalam pembacaan Alkitab ini membahas mengenai Yesus Disalibkan. Tentu, berada dalam minggu sengsara menyambut peringatan Jumat Agung sebagai kematian Yesus Kristus di kayu salib, umat Kristen dituntut untuk mengaplikasikan kasih yesus terhadap umatNya. 

Dikutip dodokugmim, Dalam kehidupan sehari-hari, ada orang yang tidak mau dan mampu untuk mengungkapkan kebenaran serta keadilan karena takut menghadapi risiko karena ada ancaman dari orang banyak dan menghindar dari situasi bahaya. Apalagi, jika hal itu dapat mengancam kedudukan, jabatan, kekuasaan dan keluarga. 

Yesus Kristus mengajarkan murid-Nya untuk berkata ya di atas ya dan tidak di atas tidak (Matius 5:37) Dalam kenyataan firman ini sulit untuk dilakukan. Hal ini membuat kebenaran dan keadilan seringkali sulit diperjuangkan. 

Orang percaya harus mampu menyalibkan segala keinginan duniawi untuk menjawab kasih karunia Tuhan Allah di dalam dan melalui Yesus Kristus. Dunia yang semakin modern dengan berbagai kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, tetapi juga dibarengi sikap hidup orang yang semakin egois, sombong, suka meremehkan, menjatuhkan dan tidak segan memutarbalikkan kebenaran dan keadilan, menjadi tantangan yang harus dihadapi dan disikapi dengan bijaksana oleh orang percaya. Jangan mempergunakan kekuasaan dan uang untuk menjatuhkan atau mengorbankan orang lain demi suatu kepentingan. Beranilah menyatakan kebenaran dan keadilan dalam kehidupan sehari-hari. Haruslah berkata “ya” bagi kebenaran dan keadilan, dan berkata “tidak” pada kejahatan. Agar kita tidak menyalibkan-Nya untuk kedua kali. Amin.

 

Editor : Fabyan Ilat

Follow Berita iNews Manado di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut