get app
inews
Aa Read Next : Kamtibmas Pasca Penetapan Pemilu 2024 Berjalan Aman, Polri Ucapkan Terima Kasih ke Semua Pihak

Kapolda Sulut Kunjungi Sejumlah TPS, Pastikan Pelaksanaan Pencoblosan Berjalan Aman dan Tertib

Rabu, 14 Februari 2024 | 20:29 WIB
header img
Kapolda Sulut Irjen Pol Yudhiawan didampingi Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Wakhyono, Ketua Bawaslu Ardiles Mewoh dan sejumlah pejabat TNI-Polri melakukan patroli pengecekan kegiatan pemungutan suara di beberapa daerah di Sulut (Foto: Humas Polda Sulut)

MANADO, iNewsManado.id - Pastikan pelaksanaan pencoblosan berjalan aman dan tertib, Kapolda Sulawesi Utara (Sulut) Irjen Pol Yudhiawan didampingi Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Wakhyono, Ketua Bawaslu Ardiles Mewoh dan sejumlah pejabat TNI-Polri melakukan patroli pengecekan kegiatan pemungutan suara di wilayah Kota Manado, Tomohon dan Minahasa, Rabu (14/2/2024).

Rombongan sempat menyambangi sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang sedang melaksanakan kegiatan pemungutan suara, yaitu TPS 6 Kelurahan Sario Utara, TPS 6 Kakaskasen 1, TPS 10 Kakaskasen 2, TPS 901 (TPS Khusus) Kompleks Kampus Unima.

Kapolda Sulut melalui Kabid Humas Kombes Pol Michael Irwan Thamsil mengatakan, kunjungan tersebut untuk melihat langsung situasi kamtibmas saat proses pemungutan suara berlangsung.

"Hari ini Pak Kapolda bersama sejumlah pejabat TNI dan Polri didampingi Ketua Bawaslu Sulut melakukan patroli kamtibmas dan melakulan kunjungan ke beberapa TPS, tujuannya untuk memastikan pengamanan berjalan dengan baik dan proses pemungutan suara berjalan dengan tertib dan lancar," ujarnya.

Ia juga berharap dalam momentum pemungutan suara ini agar seluruh warga masyarakat tetap menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing.

"Kami mengajak seluruh elemen masyarakat agar tetap menjaga kamtibmas di Sulawesi Utara. Siapapun yang menang, mari kita tetap menjaga persatuan dan kesatuan," pesan Kombes Pol Michael Irwan Thamsil.

Editor : Subhan Sabu

Follow Berita iNews Manado di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut