MELBOURNE, iNews.id – Petenis Novak Djokovic harus menerima pil pahit gagal tampil di Australia Open 2022. Selain itu, Novak Djokovic pun segera dideportasi dalam waktu dekat.
Menteri Imigrasi Australia mengumumkan pencabutan visa Djokovic, atas dasar keselamatan dan kesehatan publik. Maklum, dia memang memilih untuk tidak divaksin.
Padahal, Djokovic baru positif Covid-19 pada Desember lalu. Sesuai dengan protokol kesehatan Australia, seharusnya dia menjalani isolasi selama beberapa waktu, dan hal tersebut tak dilaksanakan.
Pihak Djokovic kemudian kembali mengajukan banding. Namun, banding tersebut sudah dipastikan ditolak dan petenis berusia 34 tahun itu segera dipulangkan ke negara asalnya.
Pemain nomor satu dunia tersebut mengaku kecewa dengan putusan tersebut. Meski begitu, dia menerima sepenuhnya keputusan. Pengoleksi 20 gelar grand slam itu memilih fokus ke turnamen selanjutnya.
Editor : Fabyan Ilat