MASKAPAI American Airlines yang membatalkan ratusan penerbangan pekan lalu menawarkan gaji yang lebih tinggi kepada para pramugarinya.
Melansir CNBC News, American Airlines akan membayar pramugari tiga kali lipat untuk perjalanan liburan, jika memiliki kehadiran yang sempurna dalam absensi mereka hingga awal Januari 2022. Tawaran itu datang hanya beberapa hari setelah American Airlines membatalkan ratusan penerbangan.
Banyak dari pembatalan terkait dengan kekurangan staf pramugari. Insentif ekstra menunjukkan maskapai bersedia membayar untuk menghindari pengulangan. Pihak maskapai menyebut, pramugari yang tidak absen dari 15 November 2021 hingga 2 Januari 2022 akan menerima pembayaran 150 persen gaji.
"Untuk memberikan kepastian kepada pelanggan dan anggota tim, kami menggandakan upaya terkait dengan jadwal dan staf kami," kata COO American Airlines, David Seymour.
"Kami telah memastikan bahwa November dan Desember dibangun untuk memenuhi permintaan pelanggan dan penerbangan sepenuhnya didukung oleh staf kami," tambahnya.
Sementara, Asosiasi Pramugari Profesional menyatakan, pihaknya baru akan merundingkan insentif dengan perusahaan. Serikat pekerja mengeluh bahwa pramugari sering menghadapi penjadwalan ulang dan kekurangan kamar hotel serta transportasi selama jadwal musim panas ini.
Kelompok ini juga telah menyuarakan keprihatinan tentang peningkatan penumpang yang nakal, termasuk kasus penyerangan pramugari pekan lalu.
Tahun lalu, maskapai American Airlines mendesak pekerja untuk mengambil cuti.
Ketika permintaan perjalanan bangkit kembali di akhir musim semi dan musim panas, beberapa operator tidak memiliki cukup staf. Pembatalan penerbangan American Airlines selama akhir pekan lalu mengikuti krisis serupa di Southwest Airlines bulan lalu dan Spirit Airlines selama musim panas, yang menurut operator tersebut menelan biaya masing-masing USD75 juta (Rp1 triliun) dan USD50 juta (Rp715 miliar).
Ini juga mendorong mereka untuk mengurangi jadwal. Southwest juga menawarkan pramugari gaji lebih untuk membuat lebih banyak orang mengambil shift tambahan selama akhir pekan pada 4 Juli 2021 lalu.
Editor : Fabyan Ilat