MILAN, iNews.id - Bursa transfer 2022 menjadi Derby duo Milan, AC Milan dan Inter Milan. Di bursa transfer 2022 ini, duo Milan tersebut saling sikut dalam perburuan Paulo Dybala.
AC Milan kabarnya ikut memantau perkembangan negosiasi transfer antara Inter Milan dengan Paulo Dybala .
Rossoneri tampaknya tak ingin melihat mantan penyerang Juventus itu gabung tetangga sebelah. Dybala kini tanpa klub lantaran memilih tidak memperpanjang kontrak dengan Juventus.
Artinya, pemain asal Argentina itu bisa direkrut secara gratis di bursa transfer musim panas ini. Inter menjadi salah satu tim yang berminat untuk mendapatkan Dybala.
I Nerazurri sedang fokus memperkuat lini depan setelah gagal mempertahankan gelar Liga Italia. Dybala memang menjadi incaran utama Inter.
Namun, CEO Inter, Beppe Marotta sempat mengatakan akan melirik pemain lain jika kesepakatan tidak bisa tercapai.
Situasinya makin rumit karena Inter juga kabarnya akan meminjam lagi Romelu Lukaku dari Chelsea.
Jika benar, maka tim asuhan itu Simone Inzaghi akan punya enam penyerang. Saat ini Inter sudah punya Alexis Sanchez, Edin Dzeko, Lautaro Martinez, Joaquin Correa dan Felipe Caicedo.
Jika Dybala tetap hijrah ke Giuseppe Meazza, maka akan mendapat banyak saingan. Ini sebabnya Milan kini ikut memantau perkembangan Dybala.
Sebab, peraih Scudetto musim lalu itu berniat menjegal misi Inter untuk medapatkannya.
Editor : Fabyan Ilat