PORTIMAO, iNews.id – Kehebohan dalam MotoGP Mandalika, Indonesia beberapa waktu lalu terkait kehadiran Rara, pawang hujan ternyata memantik perhatian panitia MotoGP.
Jelang balapan bergulir di Portugal, nama Raden Roro Istiati Wulandari alias Rara si pawang hujan jadi perbincangan.
BACA JUGA: Gabriel Jesus Cetak 4 Gol, Man City Bungkam Watford
Sebagaimana diketahui, rangkaian MotoGP Portugal 2022 berlangsung dalam kondisi basah sejak hari pertama hingga kemarin, Sabtu 23 April 2022). Kondisi basah menyulitkan mayoritas pembalap untuk mengeluarkan kemampuan terbaik mereka.
Hujan pun diprediksi akan turun lagi saat balapan berlangsung pada hari ini. Kemarin, seorang wartawan MotoGP bernama Niki Kovacs menyebut nama Rara di media sosialnya.
Dia mencari Rara yang aksinya sempat mencuri perhatian kala balapan MotoGP Mandalika 2022 berlangsung. Saat hujan mengguyur Sirkuit Mandalika, Rara beraksi sehingga hujan pun reda dan balapan dapat berjalan.
Niki tampaknya berharap Rara dapat mengatasi hujan di Sirkuit Algarve juga. Sebab, jika hujan turun terlalu deras, itu dapat mengancam penyelenggaraan balapan MotoGP Portugal 2022.
"Oke, cukup sudah. Di mana kamu, Raden Roro Istiati Wulandari? Kami membutuhkanmu di @AIAPortimao. Ya, kali ini hujan lagi," tulis Niki di twitter-nya, @NikiKovacs.
Sementara itu, balapan rencananya akan dimulai pada pukul 19.00 WIB. Sebelumnya, para pembalap lebih dulu menjalani sesi pemanasan pada pukul 15.40-16.00 WIB.
Editor : Fabyan Ilat