Gempa Bumi M5.3 Guncang Gorontalo, Terdampak hingga Sulawesi Utara
Kamis, 25 April 2024 | 00:18 WIB
GORONTALO, iNewsManado.com – Gempa bumi Magnitudo 5.3 guncang Gorontalo pada Kamis (25/4/2024) dinihari Pukul 01:01 WITA. Titik gempa berada di 66 kilometer barat daya Boalemo Gorontalo dengan kedalaman 156 Kilometer dikutip BMKG.
Gempa ini tidak berpotensi Tsunami, tapi getarannya terasa hingga sebagian wilayah Sulawesi Utara.
Masyarakat diminta jangan berdiam di bangunan yang mudah rusak karena gempa karena potensi gempa susulan bisa terjadi.
Editor : Fabyan Ilat